SELAMAT DATANG DI WEBSITE

DESA TUIK

Assalamualaikum wr.wb.

Salam Sejahtera untuk kita semua.
Puji dan syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat serta karuniaNya, sehingga pada kesempatan ini dapat tersedianya media informasi yang berbasis digital online sebagai media promosi potensi desa, sarana informasi dan komunikasi serta meningkatan pelayan publik dan transparansi data.Salawat serta salam semoga tercurahkan kepada junjungan nabi besar Muhammad SAW beserta keluarga, sahabat, dan pengikut beliau. Dengan adanya website ini diharapkan sebagai wadah informasi bagi masyarakat tentang desa. mari kita bersama-sama membangun desa tuik kita ini dengan semangat gotong royong, saling bahu membahu demi terciptanya desa tuik yang lebih baik. Semoga dengan terobosan ini dapat meciptakan desa tuik yang lebih baik.

Wassalamualaikum wr.wb

Kepala Desa Tuik (Sudrajat S.I.P)

Tentang Desa

Desa Tuik merupakan salah satu Desa yang berada dikecamatan Kelapa Kabupaten Bangka Barat. Desa Tuik berada di wilayah pesisir Pantai Teluk Kelabat dalam yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Bangka. Desa Tuik mempunyai penduduk dengan jumlah 800 jiwa dengan bersumber mata pencaharian utamanya adalah pertanian, Perkebunan, nelayan dan penambang, desa tuik memiliki Alamat pada Jl Manunggal V Rt 003 Rw 00 Desa Tuik Kecamatan Kelapa Kabupaten Bangka Barat Kode post 33364

Demografi

Desa Tuik merupakan salah satu desa di kecamatan kelapa, kabupaten bangka barat mempunyai luas wilayah 17,34 Km² dan merupakan salah satu desa di kabupaten bangka barat yang berbatasan langsung dengan kabupaten bangka provinsi kepulauan bangka Belitung dengan batas-batas administrasi sebagai berikut :

Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Belinyu
Sebelah Selatan berbatasan dengan Desa Beruas
Sebelah Barat berbatasan dengan Desa Pusuk
Sebelah Timur berbatasan dengan Desa Pangkal Niur

PASIA

Kasi Kesra

MUSLIM

Kaur Pemerintahan

HAJUNIAH

Kasi Pelayanan

HENDRA

Kadus Air Itam

HANAFI

Kadus Buleng

DESI FITRIANA

Staff Perangkat Desa

HAFIZ MOHAMAD DIAR

Staff Perangkat Desa

SUDIRMAN

Staff Kebersihan

BELANJA PRODUK UMKM DESA TUIK

Website Desa Tuik juga menyediakan tempat terbaik untuk menemukan produk lokal Desa yang berkualitas dengan harga terbaik, lengkap dengan fitur belanja yang aman dan nyaman.

Jumlah Pengunjung: 109